Pengumuman! Jalan Malioboro Kembali Bebas dari Kendaraan Bermotor Hari Ini

Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive
 

Yogyakarta - Uji coba Jalan Malioboro, Yogyakarta bebas dari kendaraan bermotor kembali digulirkan. Program yang diagendakan berlangsung tiap hari Selasa Wage (pasaran Jawa) kembali dimanfaatkan masyarakat untuk menikmati suasana semi pedestrian Malioboro.

Pantauan detikcom, petugas Dinas Perhubungan sejak pagi sudah menutup Jalan Malioboro bagi kendaraan bermotor.

Kepala Dinas Perhubungan DIY, Sigit Sapto Raharjo mengatakan, uji coba Jalan Malioboro bebas dari kendaraan bermotor hari ini sama seperti uji coba pertama kali pada Selasa 18 Juni 2019.

"Yang diizinkan melintas hanya sepeda, becak kayuh, andong dan bus Trans Jogja. Juga kendaraan pelayanan publik seperti ambulans atau truk Damkar," kata Sigit kepada wartawan, Selasa (23/7/2019).

Pihaknya mengerahkan 80 personel ditambah petugas dari Dinas Perhubungan Kota Yogya dan dinas terkait dalam pelaksanaan uji coba.

Kesempatan ini pun dipakai oleh masyarakat untuk berolahraga lari, bersepeda dan jalan kaki. Wisatawan juga menikmati suasana lengang destinasi wisata utama Yogyakarta ini dengan berjalan kaki hingga berfoto di trotoar maupun tengah jalan Malioboro.

Para pedagang asongan dan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang turut libur tiap Selasa Wage juga tampak bekerja bakti membersihkan kawasan Jalan Malioboro.

"Sebelumnya tiap Selasa Wage kan pedagang asongan dan PKL di Malioboro wajib libur, jadi kita manfaatkan untuk bersih-bersih. Dan hari ini memang berbarengan dengan uji coba Malioboro bebas dari kendaraan bermotor untuk kedua kalinya," kata Wakil Ketua Paguyuban Pedagang Keliling Titik Nol, Tomy Ali (53) di sela bersih-bersih di kawasan Titik Nol Kilometer Yogya.

Terlihat para pedagang menyapu, mengepel lantai trotoar dan membersihkan sampah dibantu petugas dinas terkait. Truk tanki air dari Pemkot Yogya juga dikerahkan untuk menyemprot trotoar dan tanaman.
(sip/sip)

Sumber : news.detik.com


© 2024 Dinas Perhubungan D.I. Yogyakarta. All Rights Reserved.