Live Streaming Dialog Dinas Perhubungan DIY terkait Kesiapan Moda Transportasi Mudik bersama RRI Pro 1

Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive
 

Fenomena lalu lintas saat mudik lebaran menjadi perhatian, khususnya di Yogyakarta. Dalam upaya memberikan sosialisasi dan menjawab keresahan masyarakat, Kepala Dinas Perhubungan Daerah Istimewa Yogyakarta Ni Made Dwipanti Indrayanti, S.T., M.T. menghadiri live streaming studio programma 1 RRI Yogyakarta Fm 91,1 Mhz.

Acara Dialog Lintas Jogja Pagi dengan tema “Kesiapan Moda Transportasi Mudik” pada 5  April 2022 dihadiri juga oleh V. Hantoro, S.T. selaku Ketua DPD Organisasi Angkutan Darat DIY.  Dalam program yang dibawakan oleh Prima Hapsari ini juga memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk bertanya kepada pembicara.

“Khususnya di DIY sendiri sebenarnya, kalau dilihat dari tujuan utama mudik itu memang pemetaannya kita dari Jabodetabek itu banyak yang dari wilayah Jawa Tengah kemudian ke Jawa Timur, DIY ini kan lintasan. DIY itu sebenenya daerah wisata. Jadi sebelum mereka atau sesudah mereka pulang kampung ya istilahnya mereka akan kemudian berwisata ke DIY. Jadi mungkin di wilayah seperti Gunungkidul mungkin dapat banyak juga kunjungan saudara-saudara kita yang mudik," jelas Made ketika menjawab pertanyaan pembuka terkait pemetaan transportasi publik 

Selain itu, Kepala Dinas Perhubungan Daerah Istimewa Yogyakarta juga menjawab pertanyaan-pertanyaan yang datang dari masyarakat seperti terkait aturan penggunaan masker saat bepergian, kenyamanan perjalanan, dan rute yang biasa dilewati saat masa lebaran.


© 2024 Dinas Perhubungan D.I. Yogyakarta. All Rights Reserved.