Mulai sekarang, mari mencoba naik angkutan umum yang terjangkau dan terdekat dahulu untuk merasakan keuntungannya secara langsung. Layanan angkutan umum pun semakin lama semakin baik.
Dalam rangka mendukung 'Gerakan Kembali ke Angkutan Umum', ada baiknya mengenal apa saja manfaat yang bisa didapatkan jika menaiki angkutan umum untuk kegiatan sehari-hari. Berikut beberapa manfaatnya:
1. Menghemat Pengeluaran
Tarif angkutan umum lebih murah jika dibandingkan dengan kendaraan pribadi. Dengan biaya Rp. 3.500/ perjalanan, Anda dapat bebas melakukan perjalanan dan transit kemana saja dengan nyaman dan aman tanpa panas-panasan.
Kini, angkutan umum juga menyediakan layanan cashless menggunakan kartu e-money atau e-wallet, sehingga penumpang tidak perlu repot-repot membawa uang tunai.
Tentunya, akan menekan biaya pengeluaran pemeliharaan kendaraan dan bisa dialihkan ke kebutuhan lainnya.
2. Mengurangi Emisi Gas Rumah Kaca
Mengendalikan jejak karbon dengan mengurangi frekuensi penggunaan kendaraan bermotor pribadi dengan menggunakan transportasi publik turut membantu menurunkan emisi gas rumah kaca sekaligus membantu program Go Green.
Tidak hanya untuk diri sendiri, hal ini berdampak untuk baik untuk orang lain dan dunia.
3. Keamanan dan Kenyamanan Terjamin
Moda transportasi seperti Trans Jogja atau Teman Bus mengunggulkan keamanan dan kenyamanan. Ada kursi empuk yang nyaman untuk diduduki, AC yang dingin, bus yang luas, ramah disabilitas, dan CCTV untuk mencegah dari tindakan kejahatan.
Secara tidak langsung menggunakan angkutan umum dapat menurunkan jumlah kecelakaan di jalan. Pastinya tingkat kecelakaan yang rendah juga mengurangi kerugian sebuah kota.
4. Lebih Banyak Bergerak
Naik transportasi umum bikin lebih banyak bergerak, loh. Misalnya, saat harus berjalan kaki ke halte, stasiun, hingga lokasi tujuan. Ini termasuk bentuk olahraga singkat.
Bergeraknya badan membuat aliran darah mengalir dan memacu organ tubuh bekerja dengan baik. Sangat menguntungkan bagi Anda yang jarang memiliki waktu olahraga.
5. Hemat Tenaga
Cukup dengan duduk santai dan beristirahat sejenak, Anda sudah mencapai tempat tujuan Anda. Tanpa repot-repot menyetir yang memperlakukan fokus yang tentu lebih menguras tenaga dibandingkan hanya duduk saja di angkutan umum yang dikendarai supir atau masinis.
Apalagi jika harus berhadapan dengan kemacetan yang dapat menimbulkan stress akan semakin melelahkan.
6. Tidak Perlu Mencari Tempat Parkir
Mencari tempat parkir yang kosong membutuhkan waktu, sehingga jika menaiki transportasi umum dapat menghemat waktu. Belum jika semua tempat parkir penuh, maka harus mencari-cari terlebih dahulu yang membuat pusing. Inilah kelebihan angkutan umum.
Jika mempunyai kendaraan pribadi, Anda juga harus siap mempunyai lahan parkir yang tidak mengganggu masyarakat dan mengambil jalan umum. Tambah pusing, kan?
7. Bisa Menikmati Pemandangan
Melihat pemandangan di kiri dan kanan mempunyai kesenangan tersendiri. Terlebih angkutan umum dapat melewati daerah persawahan, laut, gunung, dan sebagainya.
Tempat-tempat wisata juga tidak ketinggalan dilewati angkutan umum. Sehingga, Anda tidak akan merasa bosan.
8. Mendisiplinkan Diri
Belajar disiplin dengan angkutan umum? Bisa banget. Beberapa angkutan umum punya durasi waktu tertentu saat membawa penumpang. Kemudian, angkutan umum berangkat tanpa menunggu Anda. Jadi, angkutan umum dapat membantu untuk meningkatkan kedisiplinan dengan menyesuaikan pelayanan publik.
9. Bersosialisasi dengan Lingkungan dan Masyarakat
Dengan naik angkutan umum Anda dapat bertemu orang-orang baru yang bisa Anda ajak ngobrol. Secara otomatis, menjadi wadah bersosialisasi yang bukan tidak mungkin. Bila Anda dapat menambah koneksi dan memperluas relasi hanya karena angkutan umum.
10. Bisa Berwisata Sendiri atau Ramai-ramai
Mau ramai-ramai bersama teman dan keluarga atau sendirian, naik angkutan umum tetap seru. Teristimewa angkutan umum di Jogja yang bisa berhenti di destinasi wisata pilihan. Angkutan umum semakin menjanjikan untuk dieksplorasi. Mengisi liburan di tempat wisata bisa dengan naik angkutan umum.
Tidak ada alasan lagi untuk tidak menaiki angkutan umum setelah mengetahui manfaat dan keuntungannya seperti diatas. Kembali ke Angkutan Umum membantu berbagai lini kehidupan, baik untuk diri sendiri, orang lain, atau lingkungan. Yuk, kembali ke angkutan umum bersama-sama!