Accessibility Tools

Upacara Hari Perhubungan Nasional 2024 di DIY Berlangsung Khidmat di Lapangan Trirenggo Bantul

User Rating: 5 / 5

Star ActiveStar ActiveStar ActiveStar ActiveStar Active
 

Yogyakarta - Peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2024 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) berlangsung dengan khidmat di Lapangan Trirenggo, Bantul, pada Selasa, (17/9/2024). 

Upacara Hari  Perhubungan Nasional 2024 diikuti oleh berbagai pemangku kepentingan sektor transportasi di DIY, dan menjadi momen penting untuk mengapresiasi dedikasi para insan perhubungan yang terus berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Bupati Bantul Abdul Halim Muslih selaku pembina upacara Hari Perhubungan 2024 membacakan sambutan Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, yang dalam sambutannya mengajak seluruh pemangku kepentingan di sektor transportasi untuk melakukan refleksi atas bakti dan karya yang telah diberikan bagi kemajuan transportasi di Indonesia. 

Melalui tema “Transportasi Maju Nusantara Baru”. Pencapaian selama satu dekade terakhir, mulai dari infrastruktur transportasi hingga digitalisasi layanan yang memberikan efisiensi dan kenyamanan bagi masyarakat.

“Kami telah membuktikan komitmen untuk mewujudkan konektivitas yang merata di seluruh Indonesia, dengan paradigma Indonesia sentris,” ujarnya.

Dalam sambutan tersebut juga menyebutkan pembangunan infrastruktur transportasi yang meliputi jalur kereta api di Sulawesi, pembangunan 27 bandar udara baru, dan ratusan pelabuhan di pulau-pulau terluar. Selain itu, juga menyinggung pencapaian penting seperti kereta cepat Jakarta-Bandung, LRT di Jakarta dan Palembang, serta hadirnya Autonomous Rail Rapid Transit (ART) di Ibu Kota Nusantara.

“Transportasi modern ini juga merupakan wujud partisipasi kita dalam mengurangi emisi, mendukung gerakan global untuk lingkungan yang lebih baik,” tambah Budi.

Di akhir sambutannya, Menteri Budi menyampaikan apresiasi kepada seluruh insan perhubungan yang telah bekerja keras, mendedikasikan waktu, dan berjuang menghadapi berbagai risiko untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan masyarakat dalam bertransportasi. 

Ia berharap pencapaian yang ada dapat diteruskan dan dikembangkan dengan integritas yang tinggi.

"Indonesia Makin Terhubung! Satu Dekade Menghubungkan Indonesia," tutup sambutan Budi Sumadi yang disampaikan Bupati Bantul.

Selain upacara, acara juga diisi dengan penyerahan piala untuk instansi dan pelajar yang mengikuti perlombaan yang termasuk rangkaian Hari Perhubungan Nasional 2024 di DIY dan peresmian Bus Sekolah milik Dinas Perhubungan Bantul yang dihibahkan Kementerian Perhubungan.***


© 2024 Dinas Perhubungan D.I. Yogyakarta. All Rights Reserved.